Blog | Beli Rumah | Belajar HTML dan PHP | Kontak | Gmail | Uang Adsense
Audit Sistem Informasi
Sistem Informasi (S1)
Manajemen Informatika
Komputer dan Pendidikan
Pengobatan Ruqyah
Daftar Isi | Skripsi SI | B. Arab | Sertifikat Komputer Internasional | PrivacyPolicy | Inggris Arab

Tuesday, July 19, 2022

Membangun Smart Campus

Saat ini makna "Smart Campus" identik dengan sebuah kampus yang mampu menerapkan Teknologi Informasi (TI) dengan baik. Bila seseorang terlalu fokus pada teknologi, maka segala sesuatu selalu dikaitkan dengan aplikasi IT (Information Technology).

Jika ada sesuatu yang kurang, jelek, atau semrawut di sebuah lembaga, maka jawabannya adalah "karena belum dibangun sistem yang baik." Sampai di situ, saya setuju. Namun sebagian orang memaknai "sistem" sebagai sebuah produk IT, seperti web. Sedangkan saya sendiri berpendapat bahwa solusi untuk sebuah lembaga itu tidak hanya sebuah aplikasi IT tapi SDM pun harus sangat diperhatikan.

Jadi, saya memandang bahwa Smart Campus itu sebuah kampus yang menerapkan aplikasi IT seperti web dan memiliki SDM yang cerdas juga. Dengan kata lain, membangun manajemen yang Smart IT sangat penting untuk mewujudkan Smart Campus. 

Satu lagi yang perlu dicatat baik-baik, sebelum hadir IT, manajemen yang bagus dapat menjalankan kampus dengan sangat baik. Jadi, jika ada pelayanan kampus buruk saat ini bukan berarti karena tidak memiliki aplikasi IT yang bagus tapi kemungkinan manajemen kampusnya buruk.

"Investasi Emas dan Reksadana, Untung Mana?."
Youtube: Katabah Com: Menuju 1 jt Konten :)

No comments:

Post a Comment